banner

Tuesday, October 9, 2018

Fashion Escapade “Cantik Negeriku”


Mengusung tajuk “Fashion Escapade – Cantik Negeriku”, Sheraton Mustika Yogyakarta Resort & Spa kembali menggelar fashion show awal November 2012 lalu, menyusul suksesnya “Fashion Escapade – The Silk Road”, acara serupa yang digelar bulan Agustus 2012 silam. Kali ini, ditampilkan sejumlah karya desainer Mujib Afandi dari butik Omah Klambi yang membawa tema dan konsep modernitas kain Nusantara.

Beberapa kain Nusantara yang dihadirkan, seperti endek Bali, songket Palembang, lurik Jawa, batik Gajah Oling Banyuwangi, batik Sidoarjo, batik Pekalongan, batik Jogja serta Sasirangan dari Kalimantan, disajikan dalam bentuk cutting, detil serta siluet yang mengesankan, berpadu dengan beberapa jenis kain modern. Seluruh karya dalam pagelaran ini bersifat ready-to-wear dan cocok untuk berbagai acara, formal maupun informal, seperti pesta, arisan maupun plesiran.

Selain didukung oleh 8 top model Yogyakarta serta beberapa tokoh sosialita customer butik Omah Klambi, acara ini juga dimeriahkan dengan kolaborasi musik etnik Bali dan modern yang secara apik diracik oleh Gracie Renzia, Female DJ sekaligus model yang piawai dalam meramu house music, progressive house serta Dutch house.

Dari pagelaran ini, tersirat harapan berkembangnya apresiasi dan eksplorasi kain-kain asli Nusantara di dunia seni busana Indonesia, bahkan di kancah internasional. Kedepannya,acara “Fashion Escapade” akan terus menghadirkan pagelaran busana dengan konsep, tema dan desainer yang semakin beragam.

This post have 0 comments


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post

Advertisement